Kamis, 02 Februari 2012


PIDATO

A.    PENGERTIAN
Pidato adalah penyajian lisan kepada sekelompok massa. Seorang berbicara secara langsung di atas podium atau mimbar dan isi pembicaraannya diarahkan pada orang banyak.
Di samping itu, dikenal pula istilah khotbah, ceramah, dan sambutan.
1.      Khotbah termasuk ke dalam jenis pidato. Hanya saja berbeda dengan pidato-pidato pada umumnya, khotbah identik dengan bentuk pidato yang penyampaian ajaran agama. Oleh karena itu, jenis pidato yang satu ini lebih dikenal di tempat-tempat keagamaan, seperti masjid atau gereja.Sesuai dengan fungsinya, khotbah memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
a.       Banyak menggunakan istilah-istilah keagamaan
b.      Banyak mengutip ayat-ayat dari kitab suci
c.       Mengruaikan kisah nabi, rasul, atau orang-orang suci
d.      Berisi ajakan untuk beriman dan bertaqwa pada Tuhan yang Mahakuasa
2.      Ceramah merupakan jenis pidato yang isinya berkenaan dengan masalah pendidikan atau ilmu pengetahuan. Ketika gurumu menyampaikan materi pelajaran, sesungguhnya ia sedang berceramah. Dalam kesempatan itu biasanya pendengar ataupun setelah ceramah itu selesai. Dalam pertemuan kecil seperti di kelas, pendengar bias bertanya pada guru walaupun ceramah masih berlangsung. Namun, dalam pertemuan berskala besar, seperti pada seminar, pertanyaan-pertanyaan baru bias disampaikan setelah ceramah itu berakhir dan setelah dipersilahkan oleh moderator
3.      Sambutan sering pula disebut dengan pidato penerimaan. Dalam hal ini pembicara menyambut (gembira) atas pelaksanaan suatu kegiatan atau acara. Misalnya, OSIS mengadakan perlombaan gerak jalan santai dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup. Pada awal kegiatan itu, biasanya dilangsungkan pidato pembukaan yang salah satunya adalah sambutan-sambutan. Pidato ini pada umumnya disampaikan oleh seorang pejabat atau pimpinan terkait. Sambutan biasanya terdiri atas bagian-bagian berikut.
a.       Ucapan terima kasih kepada pembawa acara dan kepada panitia penyelenggara
b.      Penyampaian uangkapan kegembiraan, pujian, dan dukungan atas terselenggaranya kegiatan
c.       Pernyataan harapan untuk meneruskan kegiatan di masa dating dan harapan untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan
d.      Ucapan selamat kepada panitia atau peserta kegiatan
Pokok-pokok tersebut mungkin saja tidak sama dengan sambutan-sambutan lainnya, baik itu dalam hal jenis ataupun susunannya. Namun demikian, sambutan biasanya tidak lepas dari penyampaian uangkapan kegembiraan, pujian, dan dukungan. Di samping mungkin pula muncul kritikan-kritikan pada kegiatan yang disambutinya itu.

B.     TEKNIK BERPIDATO
Pidato dapat disampaikan dalam dua cara, yakni pidato tanpa teks dan pidato dengan membcakan teks.
Pidato tanpa teks disebut juga pidato ekstemporan. Pidato ini dilakukan dengan cara menuliskan pokok-pokok pikirannya. Kemudian ia menyampaikannya dengan kata-katanya sendiri. Ia menggunakan catatan itu untuk mengingatkannya tentang urutan dan ide-ide penting yang hendak disampaikan. Metode ekstemporan dianggap paling baik, karena itu pidato inilah yang sering digunakan oleh banyak pembicara.
Pidato dengan membacakan teks disebut juga pidato naskah. Dalam hal ini juru pidato membacakan pidato yang telah dipersiapkannya terlebih dahulu. Pidato dengan membacakan eks, akan terkesan kaku apabila kita tidak pandai-pandai dalam menyampaikannya. Apalagi bila kegiatan tersebut tanpa disertai dengan ekspresi, intonasi suara dan kesiapan mental yang memadai, pidato yang kita sampaikan betul-betul tidak akan menarik.
Berikut adalah teknik yang perlu diperhatikan ketika membacakan teks pidato
1.      Mulailah setenang-tenangnya
2.      Pikirkanlah sesuatu postif untuk melenyapkan rasa takut
3.      Berusahalah untuk menarik perhatian pendengar dan menciptakan kontak dengan mereka
4.      Bahan-bahan pidato disampaikan dengan jelas dan tegas sesuai dengan yang telah dituliskan pada naskah
5.      Menggunakan intonasi dan eksentuasi yang tepat
6.      Menggunakan ekspresi dan mimic yang wajar
7.      Hindari sikap-sikap yang menggurui
8.      Selalu memperhatikan sikap dan reaksi para pendengar
9.      Tutuplah pidato dengan kesan yang baik. Ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah memberikan bantuan atau dukungan

C.    LANGKAH-LANGKAH BERPIDATO
Sebelum menyampaikan pidato, sebaiknya pembicara melakukan langkah-langkah di bawah ini.
1.      Merumuskan ide-ide pokok yang akan dipidatokan
2.      Mengumpulkan bahan:
a.       Koran atau buku yang menyajikan materi yang akan dipidatokan, teknik-teknik, dan gaya berpidato
b.      Contoh naskah pidato
c.       Istilah-istilah popular, cerita, atau humor-humor yang relevan
3.      Melakukan pemilahan materi
a.       Pilihlah materi yang terbaik
b.      Pisahkan materi yang pokok dengan materi penunjang
c.       Materi yang terlalu banyak tidak menghasilkan pidato yang baik
4.      Memahami dan menghayati materi
a.       Mengkaji materi secara kritis
b.      Meninjau kelayakan materi dengan khalayak (audien)
c.       Meninjau materi yang kemungkinan menimbulkan pro dan kontra
d.      Menyusun sistematika materi
e.       Menguasai materi pidato berdasarkan jalan pikiran yang logis
5.      Latihan berpidato
a.       Menguasai secara utuh materi yang sudah dipersiapkan
b.      Penghayatan terhadap suasana dan audien yang akan dihadapi

SOAL-SOAL DAN PEMBAHASAN
Teks di bawah ini digunakan untuk menjawab soal nomor 1 – 2
(1)   Saudara-saudara sebangsa dan setanah air, pemerintah telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan pemerataan kesempatan belajar bagi masyarakat dan meningkatkan mutu pendidikan pada semua jenjang, jalur dan jenis pendidikan, (2) Usaha itu, merupakan pengembangan seluruh potensi peserta didik agar mampu menguasai ilmu pengetahuan, teknologi dan seni (IPTEK), berakhlak mulia, berbudi luhur, serta memiliki kesehatan jasmani dan rohani. (3) Sehubungan dengan hal itu, hendaknya guru dalam proses belajar mengajar mampu memberikan inovatif. (4) Berilah orientasi pendidikan kecakapan hidup (life skill). (5) Sejalan dengan itu, kegiatan pembelajaran hendaknya dijaga agar tetap dalam suasana menyenangkan, mengasyikan, dan mencerdaskan.
1.      Isi pokok kutipan tersebut adalah …
A.    Keberhasilan suatu pendidikan sangat bergantung pada kecakapan hidup
B.     Pendidikan merupakan usaha untuk mengembangkan seluruh potensi peserta didik
C.     Peserta didik di masa datang harus menguasai pengetahuan teknologi dan seni
D.    Meningkatkan pemerataan kesempatan belajar bagi masyarakat Indonesia
E.     Pemerintah berupaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia
(UN 2006)
            Pembahasan
            Konsep dasar
Pidato merupakan penyampaian uraian secara lisan tentang sesuatu hal di depan umum (massa). Secara garis besar, naskah pidato memuat salam pembuka, pendahuluan, inti/isi masalah yang disampaikan, kesimpulan dan salam penutup. Bagian isi atau inti pidato berisi gagasan utama yang menjadi dasar bagi seseorang dalam menyampaikan pidatonya.
Cara cepat
Isi pokok suatu pidato juga dapat diketahui dari banyaknya uraian yang menjelaskannya. Isi pokok juga berperan sebagai focus pembicaraan bagi pernyataan-pernyataan lainnya. Berdasarkan hal itu, maka masalah pemerintah telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia merupakan isi pokok kutipan pidato tersebut. Masalah tersebut menjadi focus pembicaraan dalam kalimat-kalimat yang lainnya.
                                                                                                            Jawaban : E
2.      Kalimat persuasi dalam kutipan teks tersebut, terlihat pada nomor…
A.    (1), (2), dan (3)                                          D. (2), (4), dan (3)
B.     (1), (3), dan (4)                                          E. (3), (4), dan (5)
C.     (2), (3), dan (4)
Pembahasan
Konsep dasar
Kalimat persuasi adalah kalimat yang berisi imbauan, dorongan atau ajakan.
Cara cepat
Kalimat persuasive, antara lain ditandai oleh kata-kata hendaknya, berilah, marilah. Dalam kutipan tersebut, kalimat-kalimat persuasive itu adalah sebagai berikut.
1.      Sehubungan dengan hal itu, hendaknya guru dalam proses belajar mengajar mampu memberikan inovatif
2.      Berilah orientasi pendidikan kecakapan hidup (life skill)
3.      Sejalan dengan itu, kegiatan pembelajaran hendaknya dijaga agar tetap dalam suasana menyenangkan, mengasyikan, dan mencerdaskan
Jawaban : E
Teks di bawah ini digunakan untuk menjawab soal nomor 3-4
Siswa-siswa sekalian yang saya cintai!
Selama ini nama sekolah kita harus di masyarakat. Prestasi kita selalu yang paling unggul, baik dalam bidang instrakurikuler maupun ekstrakurikuler. Saya merasa bangga dengan prestasi-prestasi itu. Saya merasa bangga karena siswa-siswanya selalu berdisiplin: selama ini tidak pernah ada siswa yang berani merokok di lingkungan sekolah; tidak pernah ada siswa yang datang terlambat; tidak pernah ada siswa yang kabur meninggalkan jam pelajaran tanpa izin. Tapi sekarang anda tentu sudah tahu, akhir-akhir ini banyak siswa-siswa yang terlambat dating di sekolah, sampai-sampai berjumlah di atas dua puluh orang. Apakah itu wajar? Alasan mereka sederhana, “karena macet”.
3.      Isi kutipan pidato tersebut adalah…
A.    Keterlambatan siswa hadir di sekolah
B.     Kebanggaan guru terhadap prestasi siswa
C.     Penurunan prestasi siswa di sekolah
D.    Penghargaan terhadap prestasi siswa
E.     Keharuman prestasi di masyarakat
Pembahasan
Konsep dasar
Teks pidato biasanya terdiri atas paragraf pembuka, paragraf isi, dan paragraf penutup. Paragraf isi merupakan bagian yang paling penting karena di dalamnya diungkapkan pokok-pokok permasalahan yang akan disampaikan kepada pendengar.
Cara cepat
Pidato tersebut bermaksud menyampaikan persoalan “macet” yang menjadi alasan semakin menurun tingginya angka keterlambatan siswa hadir di sekolah. Adapun kalimat-kalimat sebelumnya berfungsi sebagai pembuka.
                                                                                                            Jawaban : A
4.      Kalimat tanggapan yang sesuai dengan penggunaan bahasa dalam kutipan pidato tersebut adalah …
A.    Penggunaan bahasa dalam pidato tersebut menurut saya sudah baik dan benar karena banyak menggunakan majas repitasi (pengulangan) sehingga tidak bosa mendengarnya
B.     Menurut saya penggunaan bahasa dalam pidato tersebut belum cermat karena masih terdapat penggunaan kata ulang yang salah, misalnya siswa-siswa sekalian, banyak siswa-siswa
C.     Menurut saya penggunaan bahasa dalam pidato tersebut sudah tepat baik penggunaan struktur kalimat, pilihan kata, maupun majas sehingga tidak perlu diperbaiki lagi
D.    Menurut saya penggunaan sapaan dalam pidato tersebut kurang tepat, misalnya siswa-siswa sekalian yang saya cintai, seharusnya siswa-siswa sekalian yang saya hormati
E.     Menurut saya penggunaan sapaan dalam pidato tersebut kurang tepat, misalnya siswa-siswa sekalian yang saya cintai, seharusnya siswa-siswa sekalian yang saya hormati
Jawaban : B
Pembahasan
Konsep dasar
Tanggapan adalah pemberian komentar positif atau negative terhadap isi bacaan tersebut. Sebuah tanggapan terhadap suatu pidato bisa berkenaan dengan aspek kebahasaan, isi pidato, ataupun penampilannya
Cara cepat
Masalah yang penting ditanggapi dalam kutipan pidato itu terutama berkaitan dengan penggunaan bahasannya yang belum cermat, seperti adanya penggunaan kata ulang yang salah
5.      Saudara, saudara…pada peringatan Hari Anak Nasional ini, kami mengharap agar semua jajaran yang ada di kota ini ikut peduli terhadap hak anak. Anak tanpa bimbingan orang tua akan tumbuh menjadi liar dan pribadinya tak akan terbentuk dengan baik. Oleh karena itu, kami mengajak warga masyarakat, mulai dari tingkat keluarga, masyarakat, sekolah dan lembaga-lembaga lainnya untuk ambil bagian dalam memberdayakan potensi anak menjadi generasi yang siap bersaing di tingkat global
Isi penggalan pidato di atas berupa…..
A.    Paparan                 C. alas an                                 E. ulansan
B.     Lukisan                 D. imbauan


Pembahasan
Konsep dasar
Seperti halnya karangan, isi suatu pidato bisa berupa lukisan, paparan, ajakan dan yang lainnya, isi pidato dapat dilihat dari pilihan kata yang digunakannya
Cara cepat
Isi penggalan pidato itu berupa imbauan. Hal tersebut tampak dari kata-kata seperti kami mengharapkan..kami mengajak…
Jawaban : D


UJI LATIH MANDIRI

1.      Kita menyadari bahwa terwujudnya suatu masyarakat tidak dapat dipisahkan dari unsur tetangga sebagai saudara terdekat keluarga dan kerabat sendiri. Tetangga sebagai saudara dekat mempunyai tempat khusus dalam Islam sehingga baik buruknya bertetangga merupakan ukuran iman seseorang. Hal ini sebagaimana yang disabdakan baginda Nabi Muhammad saw, “Demi Allah, dia tidak beriman! Demi Allah, dia tidak beriman, yaitu orang yang tetangganya tidak aman dari keburukannya.
Penggalan khotbah di atas menekankan pentingnya…
A.    Hidup bermasyarakat
B.     Berhubungan baik dengan tetangga
C.     Menjalin siturahmi dengan orang yang beriman
D.    Keharusan untuk selalu beriman kepada Allah
E.     Menghindari perbuatan yang buruk
2.      (1) Hadis di atas memberikan penegasan pentingnya berbuat baik dengan tetangga, juga memberikan pengertian bahwasannya Islam sangat menekankan kerukunan antar tetangga karena yang demikian merupakan ciri orang yang beriman. (2) Keterangan tersebut mengharuskan setiap pribadi muslim untuk mempunyai kesadaran terhadap kemampuannya yang sangat terbatas. (3) Merupakan suatu kenyataan bahwa manusia hidup tidak dapat berdiri sendiri dan sangat memerlukan hubungan dengan sesamanya dalam menghadapi tugasnya sehari-hari.
Cuplikan khotbah di atas bertopik tentang ….
A.    Pribadi muslim                        C. peranan manusia                 E. hadis nabi
B.     Hidup bertetangga                  D. prinsip Islam
3.      Penutup khotbah yang baik tentang artinya persahabatan adalah ….
A.    Demikianlah khotbah saya dalam kesempatan ini, sampai jumpa di kesempatan lain
B.     Sekian dulu khotbah saya, semoga kita menjadi orang-orang yang terbiasa senang memelihara persahatan dan menjauhkan diri dari sikap bermusuhan
C.     Sampai sini dulu penyampaian saya, semoga kita tetap dalam lindungan Tuhan yang Mahakuasa
D.    Demikianlah khotbah saya. Semoga semangat untuk saling bekerja sama dapat diterapkan dalam kehidupan kita sehari-hari
E.     Demikianlah pidato saya, dengan ucapan terima kasih atas perhatian serta kesediaan Bapak, Ibu dalam penyampaian pidato ini
4.      Di dalam hubungan dengan sesame, maka tetanggalah saudara terdekat yang lebih mudah didekati. Rasulullah memberikan batasan pengertian tetangga dalam sabda berikut, “Tetangga adalah empat puluh rumah ke kiri, empat puluh rumah ke kanan, empat puluh rumah ke depan, dan empat puluh rumah ke belakang”.
Kalimat yang sesuai dengan cuplikan khotbah di atas adalah …
A.    Tetangga adalah saudara dekat
B.     Tetangga berada di sekeliling kita
C.     Tetangga itu berjumlah empat puluh orang
D.    Tetangga adalah orang yang tepat tinggalnya terdekat
E.     Tetangga merupakan orang yang bersikap baik kepada kita
5.      Sesuai dengan apa yang dikatakan oleh Syakhul Islam Ibnu Taimiyah, marilah kita berlindung kepada Dzat yang membolak-balikkan hati, supaya kita dipatri dengan kecintaan dan kebencian yang disyariatkan oleh Allah dan Rasul-Nya. Karena kadang orang-orang yang menentang Allah di sekitar kita lebih baik sikapnya terhadap kita daripada orang-orang yang beriman kepada Allah sehingga kita lupa dan lebih mencintai orang-orang lain daripada orang-orang yang beriman.
Secara keseluruhan, cuplikan khotbah di atas berisi …
A.    Ajakan             C. informasi                   E. pendapat
B.     Peringatan       D. Pemberitahuan
6.      Dari dua hadis di atas kita bisa mengetahui bahwa kita harus memberikan kecintaan dan kesetiaan kita kepada Allah semata. Kita harus mencintai terhadap sesuatu yang dicintai Allah, membenci terhadap segala yang dibenci Allah, rida kepada apa yang diridhai Allah, tidak rida kepada yang tidak diridhai Allah, memerintahkan kepada apa yang diperintahkan Allah, mencegah segala yang dicegah Allah, memberi kepada orang yang Allah cintai untuk memberikan dan tidak memberikan kepada orang yang Allah tidak suka jika ia diberi.
Tema paragraf di atas adalah tentang ….
A.    Kita perlunya belajar hadis
B.     Allah adalah zat yang mahakuasa
C.     Manusia harus mencintai dan setia kepada Allah
D.    Manusia harus menuruti segala perintah Allah
E.     Allah tidak mengharapkan balasan dari manusia
7.      Kutipan ayat di atas berbicara tentang seorang pemimpin bernama Nehemia. Ia sangat prihatin dengan keadaan bangsanya yang mengalami kesukaran, mirip dengan berbagai kesukaran yang dialami bangsa kita. Ke mana ia hendak dating mengadu jika tidak kepada Allah? Pertama-tama ia menangis dan berkabung karena sedih.
Cuplikan khotbah di atas berbicara tentang ….
A.    Allah   B. ayat Allah   C. Nehemia     D. bangsa kita             E. kesedihan
8.      Adik-adik pelajar putra maupun putri yang kami cintai, di saat yang sangat berbahagia seperti sekarang ini, marilah kita hiasai pertemuanini dengan bersyukur kepada Allah swt. Dengan pertolongan-Nya, acara ini dapat berjalan seperti yang kita rencanakan semula.
Pidato ini tepat disampaikan oleh …
A.    Ketua OSIS kepada anggotanya                   
B.     Wakil kelas tiga kepada adik-adik kelasnya  
C.     Kepala sekolah dalam acara perpisahan
D.    guru senior kepada guru yang lainnya
E.     guru kepada para siswa yang berpestasi
9.      Paragraf yang merupakan bagian penutupan pidato adalah …
A.    Dalam kesempatan yang sangat bahagia ini, marilah kita bersama-sama berdoa. Mudah-mudahan ilmu-ilmu yang sudah kita miliki dapat bermanfaat untuk pribadi, untuk masyarakat, dan bermanfaat pula bagi bangsa dan negara.
B.     Adik-adik, setelah kami perhatikan satu per satu, tak seorang pun yang tidak tampak ceria. Semuanya berwajah cerita, berseri-seri, yang dihiasi dengan senyum menyungging bibir. Kegembiraan adik-adik yang lulus ini, merupakan bukti kebenaran pepatah yang berbunyi, “berkait-kait ke hulu, berenang-renang ke tepian”.
C.     Sudah pada tempatnya kalau dalam kesempatan ini kita bersyukur kehadirat Allah, Tuhan Yang Maha esa. Sebab, hanya dengan pertolongan dari rida-Nya kita dapat berkumpul di tempat yang mulia ini
D.    Memang usaha untuk sehat, hukumnya wajib. Tetapi harus tetap yakin bahwa manusia hanya sebatas ikhtiar. Allah yang menentukan segalanya. Jangan mengeluh, terus berikhtiar agar tetap sehat
E.     Marilah pertemuan kita pada malam hari ini kita tandai dengan membaca Alhamdulillah, sebagai salah satu cara kita bersyukur ke hadirat Illahi Rabbi. Kita bersyukur kepada-Nya karena Dialah yang memberi kesehatan kepada kita sehingga kita dapat berkumpul dalam keadaan sehal wal afiat
10.  Bapak Alam sekeluarga memang sudah lama merindukan tempat tinggal yang permanen. Sesudah melalui berbagai ikhtiar dan sudah barang tentu dengan berdoa kepada Allah, cita-cita yang beliau idam-idamkan itu sekarang sudah menjadi kenyataan.
Penggalan pidato itu disampaikan dalam acara…..
A.    Perpisahan keluarga                            E. pembagian harta warisan
B.     Peresmian rumah                                 D. awal pembangunan rumah
C.     menempati rumah baru
11.  Pada suatu kesempatan kamu akan berpidato. Topiknya tentang energy. Untuk merencanakan pokok pokok pokiran dan pengembangannya, maka kmu dapat memperhatikan pertanyaan-pertanyaan berikut, kecuali
A.    Apa yang dimaksud energy?
B.     Kita-kiat apa yang dilakukan oleh seseorang dalam menghasilkan energy?
C.     Kebijakan apa yang dilakukan oleh pemerintah untuk menanggulangi masalah energy?
D.    Cara apa yang telah dan belum dilakukan untuk menanggulangi masalah energy?
E.     Problema apa yang dihadapi oleh manusia dalam hubungannya dengan pemanfaatan energy?
12.  Penggunaan kalimat sapaan yang tepat untuk suatu pidato adalah …
A.    Bapak, Ibu dan saudara yang terhormat
B.     Para Bapak-bapak dan ibu-ibu yang berbahagia
C.     Para hadirin yang termuliakan dan terbanggakan
D.    Saudara-saudara dan para hadirin yang kami hormati
E.     Saudara-saudara dan para undangan yang berbahagia
13.  Seorang pembicara perlu mengetahui wawasan yang telah dimiliki para pendengar. Ia menyampaikan pidatonya dengan bahasa yang tepat untuk memperoleh reaksi yang diinginkan. Maka pidato yang diucapkan pembicara itu, tujuannya untuk…
A.    Mempengaruhi para pendengar
B.     Memberiahuan sesuatu kepada para pendengar
C.     Menghibur pendengar, menciptakan suasana gembira
D.    Menciptakan tumbuhnya perasaan lucu
E.     Menyampaikan sesuatu yang persuasif
14.  Kalimat penutup pidato yang tepat adalah …
A.    Berhubung waktunya mepet, pidato ini diakhiri saja ya!
B.     Rasanya, pidato saya tidak perlu berpanjang-panjang
C.     Sekian dulu pidato saya, saya harap saudara-saudara mencerna pidato saya dengan baik
D.    Sebelum pidato ini saya akhiri mohon dimaafkan kalau ada kata-kata yang kurang berkenan
E.     Rasanya, materi pidato sudah habis, makanya akan segera saya akhiri biar anda-anda tidak bosan
15.  Seiring dengan semakin meningkatnya minat anak lulusan SMA melanjutkan ke perguruan tinggi tanpa disertai tempat penampungan lulusan perguruan tinggi yang memadai, maka jauh-jauh hari para orang tua serta para pendidik berusaha memberi bekal atau pengarahan kepada para pelaja SMA.
Kalimat pembuka pidato pengarahan yang paling tepat untuk ilustrasi di atas adalah …
A.    Acara ini kami awali dengan pembacaan doa
B.     Pada kesempatan ini para siswa disuruh berkumpul di sini bersama-sama
C.     Selamat dating kami ucapkan atas kedatangan anak-anak pada kesempatan ini
D.    Untuk menjaga supaya begitu lulus dari perguruan tinggi para siswa tidak hanya menjadi sarjana pengangguran, maka pada kesempatan ini saya selaku kepala sekolah akan memberi pengarahan
E.     Anak-anak sekalian, pada kesempatan ini Bapak akan memberi pengarahan tentang perlunya pertimbangan antara pemilihan jurusan di perguruan tinggi dengan lapangan kerja yang memungkinkan
16.  Pada kesempatan yang penuh bahagia ini, kami menyambut kedatangan kembali Saudara-saudara dari perjuangan bertanding di medan laga. Kami selaku pengurus wilayah dan warga masyarakat disini mengucapkan selamat dating dan selamat bertemu kembali.
Penggalan pidato di atas harus di sampaikan dengan sikap ….
A.    Antusias                      C. haru                                    E. penuh perhatian
B.     Bersemangat               D. simpati
17.  Aspek-aspek di luar kebahasaan yang perlu kita perhatikan ketika berpidato adalah berikut ini, kecuali…
A.    Mimik muka                C. kelogisan materi                 E. gaya bicara
B.     Kesantunan                 D. diksi
18.  Aspek penilaian penyampaian materi pidato adalah di bawah ini, kecuali …
A.    Persiapan pemilihan tema                    D. kelogisan analisis
B.     Keakuratan dan kelengkapan data      E. penguasaan materi
C.     Relevansi contoh, ilustrasi     
19.  “Saudara-saudara yang terhormat, berilah saya kesempatan untuk menanggapi suasana politik negeri kita yang kini tengah berkecamuk”.
Pernyataan di atas disampaikan dalam pidato bagian…
A.    Pembukaan                  C. awal                        E. akhir
B.     Penutupan                   D. isi
20.  Sumber-sumber yang dapat membantu pengumpulan bahan pidato adalah seperti berikut, kecuali….
A.    Buku-buku politik                   D. istilah-istilah popular
B.     Koran-koran (berita)               E. humor-humor yang relevan
C.     contoh-contoh pidato
21.  Suatu pidato dimungkinkan berhasil baik, apabila melakukan persiapan-persiapan seperti di bawah ini, kecuali ….
A.    Mengumpulkan bahan             D. ramah dan menghargai setiap pendapat
B.     Membuat kerangka pidato      E. memilih masalah yang tepat dan menarik
C.     Menguraikan secara detail
22.  Yang termasuk dalam proses pemahaman dan penghayatan materi pidato adalah sebagai berikut, kecuali …
A.    Mengkaji materi secara kritis
B.     Pisahkan materi yang pokok dengan materi penunjang
C.     Meninjau kelayakan materi dengan khalayak (audien)
D.    Menguasai materi pidato berdasarkan jalan pikiran yang logis
E.     Meninjau materi yang kemungkinan sesuai dengan kondisi lingkungan
23.  Topic pidato dikatakan baik apabila, kecuali …
A.    Sesuai dengan minat khalayak
B.     Tidak menyinggung golongan tertentu
C.     Sesuai dengan pengalaman yang dimiliki pendengar
D.    Berkenaan dengan kehidupan bermasyarakat
E.     Dibumbui oleh humor-humor yang menyegarkan
24.  Berikut ringkasan materi pidato!
Olrahraga secara rutin. Pagi lari marathon, siang angkat besi, sore tinju, malam yoga, pagi hari, lari. Begitu seterusnya. Dijamin tidak ada waktu untuk merokok.
Secara umum materi pidato tersebut disampaikan secara…
A.    Humoris          B. argumentatif           C. imajinatif    D. informatif   E. eksploratif
25.  Perhatikan penggalan pidato berikut!
Ketika Thedore Roosevelt sedang berpidato dalam kampanye presiden, ia terus menerus diinterupsi oleh seseorang, “saya seorang Partai Demokrat.” Bapak-bapak tahu kan bahwa Roosevelt itu seorang tokoh Partai Republik.Akhirnya, Roosevelt bertanya dengan lembut, “ Bolehkah saya bertanya mengapa Anda Partai Demokrat?”
“Kakek saya Partai Demokrat,” jawab orang itu. “Bapak saya Partai Demokrat, dan aku juga Demokrat.”
“Seandainya, “Tanya Roosevelt selanjutnya, “Kakek Anda keledai, ayah Anda keledai, Anda menjadi apa?” khalayak terpana ketika sang pengganggu itu menjawab dengan cepat, “Republik”.
Materi pidato di atas bersumber dari …
A.    Pengalaman pribadi                 D. masalah keagamaan
B.     Hobi dan keterampilan            E. biografi tokoh terkenal
C.     peristiawa hangat
26.  Kata-kata saya di atas sekadar untuk berbagi kegelisahan karena saya pun yakin bapak-bapak dan ibu-ibu pun sudah lama merasakannya. Oleh karena itu, dengan kata-kata penggugah rasa tersebut, marilah kita bangun kembali kepercayaan diri kita bahwa bangsa kita sama dan sederajat dengan bangsa lain di manapun. Sebagai orang yang beragama, kita harus malu kepada Allah yang telah menganugerahi kita dengan berbagai kelebihan dan kemudian kita merendah-rendahkannya. Marilah kita mensyukuri nikmat Allah yang telah dianugerahkan kepada kita. Paling tidak syukur kita itu berbentuk kepercayaan diri bahwa kita dan bangsa-bangsa lain adalah sama-sama hamba-Nya yang memiliki kelebihan dan kelemahan.
Penggalan pidato di atas mengungkapan tema…
A.    Pentingnya mensyukuri nikmat Allah
B.     Peranan rasa malu dalam pergaulan
C.     Bangsa kita sederajat dengan bangsa lain
D.    Ketaqwaan merupakan pembentuk jati diri bangsa
E.     Perlunya membangun kembali kepercayaan diri sebagai bangsa
27.  Menurut mereka, Oo, itu wajar (1). Sekarang kan masanya budaya global (2). Akan tetapi, apakah mereka tidak melihat kehidupan orang luar negeri itu sendiri, misalnya orang Amerika, Eropa ataupun Jepang (3). Orang-orang itu justru tetap kuat dengan budayanya (4). Amat langka atau sama sekali kita belum pernah melihat orang-orang itu di negerinya sendiri memakai kebaya, makan karedok ataupun minum bajigur.
Ungkapan retoris terdapat pada pernyataan …
A.    (1)        B. (2)               C. (3)               D. (4)               E. (5)
28.  Kalimat penutup pidato yang tepat adalah…
A.    Terima kasih atas perhatian Anda, jangan sampai lupa jasa-jasa para pahlawan
B.     Akhirnya, saya tutup dengan harapan semoga pidato Saudara ini bermanfaat bagi kita semua
C.     Saya mengajak Saudara untuk mengikuti jejak para pahlawan kita terdahulu
D.    Demikian pidato saya, semoga kita dapat meneladani dan meneruskan perjuangan para pahlawan
E.     Akhirnya, saya mengimbau Saudara agar terus mengenang jasa-jasa para pahlawan
29.  Penutup pidato yang baik tentang “Gerakan Disiplin Nasional” di bawah ini adalah …
A.    Demikianlah pidato saya dalam kesempatan ini, sampai jumpa di lain kesempatan
B.     Sekian dulu pidato saya, semoga kita menjadi orang-orang yang berdisiplin dalam kegiatan kita sehari-hari
C.     Sampai sini dulu penyampaian saya. Semoga kita tetap dalam lindungan Tuhan yang Mahakuasa
D.    Demikianlah pidato saya. Semoga gerakan disiplin nasional dapat ditetapkan dalam kehidupan kita sehari-hari
E.     Demikianlah pidato saya, dengan ucapan terima kasih atas perhatian serta kesediaan Bapak, Ibu, penyampaian pidato ini
30.  Kalimat yang lazim untuk mengawali suatu pidato adalah ….
A.    Hadirin yang saya hormati, atas kesempatan yang berharga ini, saya sampaikan terima kasih sebanyak-banyaknya
B.     Hadirin yang berbahagia, apa yang saya kemukakan itu semoga ada manfaatnya bagi kita
C.     Para siswa yang saya cintai, izinkanlah saya menyampaikan rasa bangga atas kesempatan ini
D.    Demikianlah hadirin yang mulia, semoga apa yang akan saya kemukakan nanti menjadi bahan pemikiran kita
E.     Telah tiba pada saat yang kita tunggu-tunggu untuk mendengarkan pidato yang akan saya sampaikan hari ini
31.  Kejelasan pidato dapat diusahakan melalui hal-hal berikut, kecuali ….
A.    Menggunakan kata-kata dan istilah yang ilmiah
B.     Tidak menjelaskan istilah yang belum dikenal oleh pendengar
C.     Menggunakan ilustrasi dan alat peragaan
D.    Menggunakan intonasi dan aksentuasi
E.     Menggunakan sikap dan mimic muka
32.  Pahamilah ilustrasi berikut!
Dalam rangka mengikuti hari ulang tahun sekolah, OSIS di sekolah menggalakkan kegiatan GDN. Kegiatan ini dapat dilaksanakan melalui Paskibra, PKS, dan PMR. Kepala sekolah mengawali kegiatan tersebut dengan ceramah.
Kalimat pembuka ceramah yang sesuai dengan ilustrasi di atas adalah…..
A.    Dalam rangka menggalakkan Gerakan Disiplin Nasional, maka OSIS diharapkan dapat melaksanakannya melalui Paskibra, PMR, atau PKS
B.     Untuk mengawali kegiatan ulang tahun sekolah, maka OSIS dapat memulai kegiatannya dengan memasyarakatkan Gerakan Disiplin Nasional melalui Palang Merah Remaja
C.     Dalam ceramah ini, topic yang akan kita bahas yaitu masalah GDN yang dapat dilaksanakan oleh OSIS melalui Paskibra, PKS, dan PMR
D.    Gerakan Disiplin Nasional bukan hanya milik rakyat awam, melainkan juga untuk para pelajar
E.     Kegiatan ceramah kali ini kita isi dengan menggalakkan GDN melalui OSIS
33.  Saudara-saudara,
Karena pengaruh globalisasi dan tuntutan kehidupam, masyarakat akan mengalami pergeseran apresiasi dan cara pandang terhadap berbagai aspek kehidupan. Berbagai aspek kehidupan itu sendiri juga mengalami perubahan-perubahan yang berarti. Untuk menjelaskan bagaimana pendidikan masa depan harus dilaksanakan berbagai tuntutan, kebutuhan dan fenomena yang terjadi dalam masyarakat perlu dicermati secara saksama. Berbagai tuntutan itulah nantinya akan memaksa dunia pendidikan untuk berbenah diri. Du dunia kerja misalnya, dapat dipastikan akan menuju kepada spesialisasi dan profesionalisasi.
Sementara itu, ada pergeseran apresiasi masyarakat terhadap nilai-nilai kehidupan sehingga masyarakat menjadi longgar terhadap berbagai perilaku yang kurang lazim dalam budaya Indonesia. Misalnya, mencium pipi antara dua insan yang berlainan jenis di muka umum, pergaulan bebas antara remaja. Itu semua menjurus kepada penyimpangan norma agama.
Yang dipersoalkan dalam kutipan pidato di atas adalah ….
A.    Pergeseran norma agama
B.     Perubahan pendidikan di masa depan
C.     Perilaku masyarakat Indonesia masa kini
D.    Pengaruh globalisasi terhadap budaya Indonesia
E.     Perubahan pandangan terhadap berbagai aspek kehidupan
34.  Rekan-rekan petani,
Penggunaan pestisida dan pupuk kimia untuk ditanam dalam jangka waktu lama, tidak lagi menyuburkan tanaman dan memberantas hama. Pestisida justru dapat mencemari lingkungan dan menjadikan tanah lebih keras sehingga perlu pengolahan dengan biaya yang tinggi.
Pokok persoalan dalam paragraf di atas adalah …
A.    Pestisida diperlukan untuk menyuburkan tanah
B.     Perlu pengolahan tanah dengan biaya yang tinggi
C.     Penggunaan pestisida dan pupuk kimia untuk tanaman
D.    Penggunaan pestisida tidak legi menyuburkan tanaman
E.     Pestisida dapat mencemari lingkungan dan menjadikan tanah lebih keras
35.  Kalimat penutup pidato yang tepat adalah ….
A.    Terima kasih atas perhatian Anda, sampai jumpa di kesempatan lain
B.     Saya mengajak hadirin untuk selalu bersabar dalam menghadapi kehidupan ini
C.     Mohon maaf atas segala kehilafan. Semoga hadiirin selamat sampai ke tempat tujuan
D.    Demikian pidato saya, semoga apa yang saya sampaikan tadi bermanfaat bagi hadirin
E.     Tidak ada kata yang paling tepat saya ucapkan selain ucapan terima kasih atas kesediaan hadirin untuk menghadiri acara ini
36.  Zaman itulah yang kita kenal sebagai zaman jahiliyah atau zaman kebodohan. Dalam kata lain, orang-orang yang menghinakan kaum wanita, merendahkan harkat dan martabatnya, mereka itulah orang-orang bodoh yang tidak mengerti hak kewajibannya terhadap kaum wanita, terutama terhadap kedudukan yang sama dengan fungsi yang saling mengisi.
Cuplikan pidato di atas mengemukakan tentang ….
A.    Zaman jahiliah             C. martabat kewanitaan          E. keharmonisan keluarga
B.     Fungsi wanita              D. hak-hak perempuan
37.  Dalam berpidato, intonasi dapat digunakan untuk hal-hal berikut, kecuali …
A.    Mempengaruhi pendengar
B.     Memberikan makna tambahan pada suatu kalimat
C.     Membedakan kalimat dengan yang bukan kalimat
D.    Menjadikan pidatonya lebih menarik dan tidak membosankan
E.     Menekankan pembicaraan yang sangat penting dengan yang kurang penting
38.  Saudara-saudara, kusta dikenal sebagai penipu ulung. Gejalanya kerap meniru-niru penyakit kulit lain sehingga agak sulit membedakannya. Bedanya adalah bahwa kulit yang mengidap kusta akan mati rasa. Penyakit ini sering diderita oleh masayrakat yang ekonominya rendah.
Cuplikan pidato di atas menginformasikan bahwa …
A.    Kusta sama dengan penyakit lain
B.     Penderita kusta rentan pada orang miskin
C.     Penyakit kusta dapat juga diderita orang kaya
D.    Kusta dan penyakit kulit tidak dapat dibedakan dengan jelas
E.     Orang yang tingkat ekonominya tinggi kebal terhadap kusta
39.  Banyaknya waktu para siswa yang tersita dalam melaksanakan acara-acara tersebut, tentunya akan mengurangi waktu-waktu kebersamaan dengan para orang tua. Para orang tua jadi merasa cemas karena putra-putrinya terlambat pulang. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini saya mohon maklum sekaligus ucapan terima kasih kepada orang tua yang telah merelakan hati putra-putrinya terlibat penuh dalam kegiatan-kegiatan tersebut.
Sambutan di atas ditujukan kepada….
A.    Kepala sekolah            C. orang tua siswa                   E. para siswa
B.     Para guru                     D. pengurus OSIS
40.  Contoh ucapan pemberian sambutan yang benar….
A.    Yang terhormat K.H. Abdullah Gymnastiar dipersilahkan naik ke podium
B.     Demikian sambutan dari Pak Lurah. Kita ucapkan banyak-banyak terima kasih
C.     Acara selanjutnya adalah sambutan dari Bapak Camat Tawang. Waktu dan tempat saua persilahkan
D.    Terima kasih saya haturkan kepada Bu Lurah yang telah memberikan banyak wejangan-wejangan
E.     Kepada Bapak Ketua Karang Taruna desa Sukajaya, mari kita ucapkan selamat atas keberhasilan dalam kepemimpinannya
41.  Peringatan Hari Pendidikan Nasional seperti yang kita laksanakan sekarang ini tidak seberapa dengan besarnya pengorbanan beliau dalam memajukan pendidikan di negeri ini. Kegiatan seperti ini tentunya belumlah cukup dalam membalas jasa-jasa beliau serta para pejuang lainnya. Upacara-upacara hanya untuk mengenang dan sebuah cita-cita dan perjuangan tidak cukup hanya dengan mengenang, tetapi kita perlu bekerja keras dan berdoa untuk bisa mewujudkannya.
Pesan yang terkandung dalam cuplikan sambutan di atas adalah …
A.    Kita harus selalu memperingati Hari Pahlawan
B.     Kita harus menghargai penghargaan para pahlawan pendidikan
C.     Kita harus bekerja keras dan berdoa dalam mewujudkan segala cita-cita
D.    Kita harus berjuang melalui upacara-upacara peringatan hari besar nasional
E.     Kita harus memajukan pendidikan di seluruh pelosok tanah air
42.  Tidak berapa lama lagi kita akan memperingati Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Mei. Pada tanggal tersebut Bapak Ki Hajar Dewantoro. Tokoh pendidikan nasional kita, yang telah berjasa mendirikan Perguruan Taman Siswa, itu dilahirkan. Kita tetapkan hari lahir beliau sebagai Hari Pendidikan Nasional karena beliaulah yang menjadi pelopor, mendorong bangsa Indonesia untuk maju melalui pendidikan secara formal.
Cuplikan pidato di atas mengungkapkan bahwa…
A.    Bangsa Indonesia harus maju melalui pendidikan formal
B.     Hari Pendidikan Nasional penting diperingati untuk setiap tanggal 2 Mei
C.     Pendidikan nasional tidak akan maju bila tidak didirikan Perguruan Taman Siswa
D.    Satu-satunya jalan untuk meningkatkan pendidikan nasional adalah dengan memperingati Hari Pendidikan Nasional
E.     Peringatan Hari Pendidikan Nasional bertujuan untuk mengenang jasa Ki Hajar Dewantara sebagai tokoh pendidikan nasional
43.  Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, berkat rahmat-Nya, pada pagi ini kita dapat bersama-sama mengikuti upacara pembukaan lomba gerak jalan dalam rangka Hari Pahlawan tahun 2006.
A.    Saran   B. pendapat     C. imbauan      D. ajakan         E. dorongan
44.  Maksud diselenggarakan lomba gerak jalan ini adalah untuk menyemarakan hari Pahlawan dan sekaligus mengenang dan menghargai jasa-jasa para pahlawan. Dimaksudkan pula lomba gerak jalan ini untuk menunjang kebijakan pemerintah dalam memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat.
Cuplikan pidato di atas mengungkapkan bahwa..
A.    Lomba gerak jalan sangat penting untuk dilaksanakan
B.     Lomba gerak jalan dapat menyemarakan hari Pahlawan
C.     Lomba gerak jalan seiring dengan peringatan hari Pahlawan
D.    Setiap hari Pahlawan harus diselenggarakan lomba gerak jalan
E.     Dengan lomba gerak jalan, masyarakat akan senang berlomba
45.  Kalimat yang benar untuk penutupan sambutan adalah …
A.    Marilah kita memanjatkan puji syukur kepada TUhan Yang Mahakuasa atas terselenggaranya acar aini
B.     Dengan demikian, kesehatan kita akan lebih terjamin dan hidup akan lebih bahagia
C.     Tidak ada kata yang paling berat untuk diucapkan, selain kata-kata “ selamat tingga;”. Kata-kata perpisahan ini saya ucapkan untuk kalian semua
D.    Dalam acara penutupan kali ini marilah kita panjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa, semoga program kerja kita dapat berjalan dengan baik dan lancer
E.     Secara resmi lomba gerak jalan ini, kami nyatakan dibuka dan kepada para peserta kami ucapkan selamat berlomba. Sekian dan terima kasih
46.  Hadirin yang terhormat, dalam kesempatan ini saya akan mencoba membahas bahaya merokok.Perokok atau bukan perokok pada dasarnya sama-sama mengakui bahawa merokok adalah kebiasaan berbahaya. Namun, kalangan industry rokok dan pecandu rokok selalu mengajukan alas an klise, bahwa merokok adalah pilihan pribadi dan risikonya ditanggung sendiri. Alasan tersebut dibantah oleh kelompok anti merokok, bahwa alasan itu tidak ilmiah. Untuk mengatasi pertentangan pendapat tersebut hendaknya perokok menyadari tentang apa keuntungan merokok itu.
Kalimat yang menyatakan imbauan dalam penggalan naskah pidato di atas terdapat pada nomor….
A.    ASatu                 B. dua             C. tiga             D. empat                     E. lima
47.  Saudara-saudara, pemakaian batu bara di Negara kita saat ini masih terbatas hanya pada PLTU dan pabrik semen. Teknologi pengolahan dan kualitas batubara yang dimiliki bias dikatakan masih rendah. Selain itu, dana juga sangat terbatas. Di Negara-negara maju batubara sudah bias diolah menjadi sumber energy. Di samping itu, dengan teknologi tinggi batubara sudah bias menghasilkan bahan baku industry kimia berupa gas sintesis.
Pokok pembicaraan dalam uraian di atas adalah …
A>  Teknologi pengolahan masih rendah               D. batubara bahan baku industry kimia
B>  Kualitas batubara masih rendah                      E. pemakaian batubara masih terbatas
C>  Batubara menjadi sumber energy
48.  Menurut seorang filosof Imam Ghazali, bahwa anak itu merupakan suatu amanat dari Allah, yang diberikan kepada orang tua atau walinya. Hati anak yang masih suci itu bagaikan mutiara yang indah dan mahal harganya. Bilamana ia sejak kecil telah dididik dan dibiasakan kepada kebaikan, sudah pasti dia akan tumbuh dengan mencintai pada semua yang baik. Sebaliknya jika anak itu selalu dididik dan dibiasakan kepada keburukan, dibiarkan saja tanpa diberi pengertian kepada kebaikan, niscara pada akhirnya dia akan menjadi orang yang jahat, yang korup.
Pernyataan yang tidak dikemukakan dalam cuplikan pidato di atas adalah …
A.    Setiap anak harus dilindungi oleh para orang tua/wali agar tidak terpengaruh oleh kebiasaan buruk
B.     Bila anak didik dengan keburukan, maka anak itu akan menjadi manusia yang jahat
C.     Watak anak sangat tergantung dari tingkat pendidikan orang tua atau walinya
D.    Anak merupakan amanat bagi para orang tua yang diberikan Allah
E.     Anak sudah dapat dipengaruhi atau dididik sejak masih kecil
49.   (1) yang kami harapkan, juga harapan masyarakat di sini, agar kemenangan yang saudara-saudara raih ini dapat dijadikan semangat untuk lebih meningkatkan gairah dalam usahanya untuk meningkatkan prestasi olahraga. (2) apalah artinya kita bangga kalau kita tdiak dapat mempertahankan kejuaraan pada masa-masa mendatang? (3) demikianlah ungkapan kebahagiaan kami. (4) semoga Allah memberi pertolongan kepada kita sehingga kita ini pada masa-masa mendatang masih tetap menduduki tempat yang paling atas sebagai juara pertama. (5) Amin.
Ungkapan retoris dinyatakan dengan kalimat …..
A.    (1)                    B. (2)               C. (3)               D. (4)               E. (5)
50.  Fenomena seperti itu sepertinya tidak terjadi pada generasi kita terdahulu. Nenek ataupun kakek kita, walaupun kita sering mengatakan mereka miskin dan kurang berpendidikan, tetapi dalam soal mental dan kepribadian jauh lebih kuat ketimbang kita pada zaman sekarang. Padahal mereka intensif dicekoki, diranjah, dan diatur oleh bangsa asing selama ratusan tahun. Budaya dan kepribadian mereka tetap eksis sampai diraihnya masa kemerdekaan. Akan tetapi, budaya leluhur itu kemudian pudar bukan oleh generasinya sendiri yang kurang memiliki kekuatan mental dan kepercayaan diri.
Penggalan pidato di atas bertujuan untuk meyakinkan kita tentang ….
A.    Pentingnya kekuatan mental dan kepribadian
B.     Kehebatan para geenrasi terdahulu
C.     Kelemahan generasi sekrang
D.    Pudarnya kepribadian bangsa
E.     Kekuatan budaya asing

2 komentar: